Aisya Rahmania Putri lahir di Cilegon, 26 Maret 2000, merupakan mahasiswa program studi S1 Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya. Aisya tamat pendidikan Sekolah Dasar di tahun 2012 pada SD YPKS V (Yayasan Pendidikan Krakatau Steel V) kemudian melanjutkan Sekolah Menengah Pertama di SMP YPKS (Yayasan Pendidikan Krakatau Steel) pada tahun 2015, kemudian melanjutkan SMA di SMAN 1 Cilegon, lalu memutuskan melanjutkan jenjang perguruan tinggi di Kota Malang, Jawa Timur.
Aisya Rahmania Putri merupakan pribadi yang aktif pada kegiatan organisasi, kepanitiaan maupun dalam hal keterampilan. Pada tahun 2013 ia bergabung dengan OSIS SMP YPKS dan menjabat sebagai Wakil Ketua OSIS, semasa SMA ia juga mengikuti beberapa kepanitiaan. Saat ini, Aisya bergabung dalam Himpunan Mahasiswa PWK FT-UB dan menjabat sebagai Sekretaris Departemen Seni dan Olahraga. Aisya memiliki ketertarikan terhadap bidang seni, ia banyak terlibat dalam kegiatan seni semenjak masa SD sampai dengan saat ini terutama dalam bidang seni tari. Ia merupakan bagian dari Duta Seni Krakatau Steel pada tahun 2013 sampai tahun 2017.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar